Jl. Jenderal Ahmad Yani, Procot, Kec. Slawi, Kabupaten Tegal.
Museum Sekolah Slawi terletak di Jl.A.Yani Slawi, didirikan tanggal 15 Mei 1972 melalui surat keputusan Kepala Perwakilan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah tertanggal 17 Juni 1972 yang merupakan proyek museum sekolah khusus. Museum Sekolah Slawi menyimpan koleksi perkembangan Sekolah Dasar dari masa ke masa, mulai dari diorama ruang kelas, miniatur sekolah, peralatan sekolah dan juga peralatan laboratorium.
Selain itu menyimpan koleksi-koleksi buku pelajaran dari jaman dulu seperti buku aksara jawa, buku hitung, buku bacaan dan lain-lain. Selain koleksi sekolah, museum juga menyimpan beberapa koleksi yang berhubungan dengan masa pra sejarah seperti fosil dan artefak juga koleksi masa budaya seperti wayang golek, pusaka, gerabah dan keramik. Museum Sekolah Slawi berada dalam naungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Slawi.
Jam buka Museum Sekolah Slawi :
Senin – Kamis 07.30 – 15.00
Jumat 07.30 – 11.00
Sabtu 07.30 – 12.00
Museum Sekolah Slawi memiliki koleksi-koleksi unggulan di bawah ini :
Copyright © 2022 Pameran Bersama Ranggawarsita